Payakumbuh,JangkarPost.com—Kota Payakumbuh telah 6 kali mendapatkan penghargaan Kota Sehat pada tingkat swastisaba wistara, yang merupakan penghargaan tertinggi pada penilaian Kota Sehat, Hal ini dapat tercapai dengan bantuan dari instansi dan kelembagaan terkait dan kepedulian bersama dari masyarakat.
Rapat evaluasi Penilian Kota Sehat ini dilaksanakan di Aula Randang Kantor Balaikota Payakumbuh, Selasa (13/7). Dan Pada tahun ini, Kota Payakumbuh siap untuk kembali mempertahankan penghargaan swastisaba wistara untuk ke-7 kalinya, persiapan verifikasi penilaian kota sehat ini dipimpin langsung oleh Aisten III Amriul Dt.Karayiang yang melibatkan forum kota sehat, Polres Payakumbuh, Bappeda, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas Sosial, Dinas PUPR, Dinas Perumahan dan Kawasasn Pemukiman, Satpol PP dan Damkar, BPBD Kecamatan dan Kelurahan serta pihak terkait lainnya yang akan dilibatkan dalam pelaksanaan kota sehat ini.
Penilaian ini akan diawali dengan penilaian adminstrasi yang telah dikirim di tingkat Pusat pada tanggal 31 Mei 2021, yang harus diverifikasi dan dikirimkan oleh provinsi secara kolektif. sehingga diharapkan pertengahan mei 2021 data dan kelengkapan tersebut telah sampai ke provinsi pada pertengahan Mei 2021.dan penilaian titik pantau akan di mulai pada akhir Bulan Juli s.d Oktober 2021.
Asisten Pemerintahan Umum menyampaikan bahwa dalam masa pandemi ini kita harus terus berusaha untuk membuat terobosan agar pelaksanaan kota sehat dapat terus berjalan, sehingga pelaksanaannya benar-benar telah sampai ke masyarakat.
Pada pertemuan ini disepakati bahwa semua kelengkapan bahan akan dikumpulkan di Dinas Kesehatan yang bersumber dari berbagai OPD terkait dan lembaga terkait, dan Kecamatan serta kelurahan akan terus melakukan pembinaan kepada masyarakat, selain itu komitmen pemda dalam penerapan kota sehat juga ditunjukan dengan melakukan hibah ke Forum Kota Sehat, agar memperlancar dan mempermudah hidup sehat di masyarakat. (hrs)
Posting Komentar