Jakarta | JangkarPost.com-– Pemerintah Kota Payakumbuh kembali mencatatkan prestasi membanggakan di kancah nasional dengan menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) dari Pemerintah Republik Indonesia.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI, KH. Ma’ruf Amin, kepada Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh, Rida Ananda, yang mewakili Pj Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, pada Kamis (8/08/2024) di Krakatau Ballroom, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta.
Penghargaan UHC ini diberikan kepada Payakumbuh karena keberhasilannya dalam mencapai tingkat kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) sebesar 98,31%, yang mencakup 144.289 jiwa dari total 146.772 penduduk. Capaian ini menempatkan Kota Payakumbuh di kategori UHC tertinggi, sebuah loncatan dari kategori Madya yang diraih tahun sebelumnya.
Dalam sambutannya, Wakil Presiden Ma’ruf Amin menekankan bahwa keberhasilan mencapai UHC ini merupakan bukti nyata sinergi yang kuat antara BPJS Kesehatan, kementerian/lembaga, serta pemerintah dari pusat hingga daerah.
“Saat ini sudah 98 persen penduduk Indonesia memiliki jaminan kesehatan. Untuk mencapai 100 persen tinggal sedikit lagi, saya yakin kita mampu segera mewujudkannya,” ujar Wapres.
Ia juga memberikan arahan agar terus memperluas jangkauan kepesertaan JKN dengan pendekatan yang lebih efektif dan melibatkan tokoh masyarakat untuk mensosialisasikan manfaat JKN KIS kepada warga yang belum terdaftar.
Menanggapi penghargaan ini, Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh, Rida Ananda, mengungkapkan rasa syukur dan bangga.
“Alhamdulillah, tahun ini kita kembali mendapat penghargaan UHC dengan predikat lebih baik dari tahun lalu. Ini adalah hasil kerja keras kita semua di bawah arahan Bapak Pj Wali Kota serta koordinasi yang baik dengan BPJS Kesehatan Cabang Payakumbuh,” ujarnya.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Payakumbuh, Defiyanna Sayodase, turut memberikan ucapan selamat atas penghargaan ini dan menegaskan bahwa capaian ini adalah wujud nyata kehadiran pemerintah dalam memastikan jaminan kesehatan bagi seluruh masyarakatnya.
Dengan penghargaan ini, Kota Payakumbuh kembali membuktikan komitmennya dalam memastikan seluruh warganya mendapatkan akses kesehatan yang layak dan terjamin.
Prestasi ini diharapkan dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan di masa mendatang, sejalan dengan upaya pemerintah untuk mencapai jaminan kesehatan menyeluruh bagi seluruh rakyat Indonesia. (Jp)
Posting Komentar